Dilihat 0 Kali

01_116_Foto web adab (48).jpg

Jumat, 02 Mei 2025 10:55:00 WIB

Dosen Fakultas Adab dan Ilmu Budaya Menjadi Pembicara International Visiting Scholar di University of Hassan I, Maroko

Maroko, 2 Mei 2025 — Dr. Andi Holilulloh, S.Pd.I., M.A., MCE., dosen Universitas Islam Negeri () Sunan Kalijaga Yogyakarta, kembali menorehkan prestasi akademik internasional dengan menjadi International Visiting Scholar di University of Hassan I, Settat, Maroko. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 29 April hingga 8 Mei 2025, sebagai bentuk kerja sama ilmiah antarperguruan tinggi lintas negara. Sebelum memulai rangkaian aktivitas akademiknya, Dr. Andi disambut dengan hangat oleh jajaran pimpinan dan akademisi University of Hassan I, yakni: Rektor, Prof. Dr. Pr. Abdellatif MOUKRIM, President of Hassan First University, Morocco, Ketua Program Studi Magister Kajian Lintas Budaya, Dr. Mohamed Bataoui, dan juga Dosen Senior Dr. Fouad Larhzizer (Penyelenggara). Acara Penyambutan tersebut mencerminkan apresiasi tinggi dari Universitas Hassan Awwal atas kehadiran Dr. Andi Holilulloh sebagai representasi akademisi Indonesia dalam forum keilmuan internasional di Maroko.Dalam kunjungan akademik ini, Dr. Andi Holilulloh melaksanakan beberapa kegiatan utama, di antaranya: Menjadi pembicara dalam Seminar Internasional dengan tema dengan “Cultural and Religious Dynamic: Encounters between Middle East and West”. Dia berbicara yang membahas pertemuan peradaban dan nilai-nilai antara dunia Timur Tengah dan Barat dalam konteks global yang dijelaskan dalam konteks budaya Indonesia. Dia Memberikan kuliah umum ini di hadapan mahasiswa Maroko dengan menggunakan bahasa Inggris dan diskusi ilmiah kepada mahasiswa tingkat magister dan dosen di lingkungan kampus Universitas Hassan I, Morocco. Ini merupakan pengalaman yang amat berharga bagi dosen  Sunan Kalijaga menjadi Dosem tamu di negara yang bahasa utamanya ialah bahasa Arab dan bahasa Prancis. Pada hari kedua, Dr. Andi juga menyampaikan presentasi materi terkait pemikiran akademiknya tentang Kajian Bahasa Arab di Indonesia. Hasil presentasi yang disampaikan di depan audiens Dosen dan Mahasiswa Maroko ini mendapat antusiasme besar dari peserta, terutama karena kekayaan pendekatan lokal dalam pengembangan bahasa Arab di Indonesia. Dia menjelaskan bahwa Dia mengajar bahasa Arab kepada para mahasiswanya di Indonesia ini tidak hanya focus pada aspek materi dan substansi saja, namun lebih kepada mengajarkan mahasiswa untuk bisa meningkatkan kecerdasan pribadi. Kehadiran Dr. Andi kali ini merupakan undangan kedua setelah sebelumnya menjadi dosen tamu pada bulan Desember 2023. Konsistensinya diundang kembali menunjukkan penghargaan atas kontribusi ilmiah dan diplomasi budaya yang dibawanya.  Sunan Kalijaga mengapresiasi pencapaian ini sebagai bentuk konkret internasionalisasi kampus dan upaya memperkuat peran Indonesia dalam percakapan global di bidang pendidikan, budaya, dan agama.